“Dalam mengembangkan bisnis di Indonesia, kami belum memiliki wacana untuk mendirikan pabrik di sana,” kata Masaya Maeda, Senior Managing Director Chief Executive Canon Inc dalam group interview bersama awak media di Headquarter Canon Inc, Shimomaruka, Tokyo, Jepang.
Maeda menuturkan, hal itu dikarenakan kapasitas produksi yang dihasilkan dari sejumlah pabrik yang dimiliki Canon, saat ini dapat terpenuhi. Ia juga mengungkap bahwa market share secara global sedang mengalami penurunan.
“Secara global, pasar sedang turun. Untuk itu kami rasa tidak perlu menambah kapasitas produksi, apalagi harus menambah pabrik baru,” papar Maeda.
Sebagai informasi, Canon saat ini sudah memiliki sejumlah pabrik yang berlokasi di kawasan Asia, beberapa di antaranya adalah di Malaysia, China, dan Vietnam.
Komentar Terbaru